Cirebon, MetroHK, – Gerakan masyarakat peduli kampung (GMPK ) Kota Cirebon meresmikan kantor barunya yang beralamat dikawasan bilangan Jalan Pekalangan Tengah Kota Cirebon, Jumat (05/04/2024).
GMPK kota Cirebon menggelar kegiatan pembagian ratusan takjil, Kegiatan pembagian takjil di laksanakan di depan Jalan Raya Pekalangan Tengah tidak jauh dari kantor GMPK.
Ketua GMPK kota Cirebon, Dede Sarbo mengatakan, dalam kegiatan tersebut, membagikan ratusan takjil rutin setiap bulan ramadhan kepada pengguna jalan di bagikan kepada tukang parkir, tukang becak,tukang gojek dan warga sekitar
Menurutnya, sebanyak 150 berupa takjil yang di bagikan kepada masyarakat di Bulan Ramadhan dilaksanakan dalam rangka berbagi kebahagiaan dengan masyarakat menjelang berbuka puasa.
Ditambahkan Ketua GMPK, Dede Sarbo jajaran pengurus bekerja sama dan solid dengan berbagai pihak untuk membantu masyarakat yang membutuhkan salah satu diantaranya adalah melakukan langkah terbaik untuk membantu masyarakat bersinergi dan berkolaborasi dengan berbagai elemen.
“Dalam kegiatan GMPK kota Cirebon untuk pembagian takjil kepada masyarakat yang membutuhkan, semoga bantuan yang diberikan sangat bermanfaat untuk berbuka puasa, dan kami jajaran pengurus melanjutkan mengadakan kegiatan buka puasa bersama. (Susyanto/Tim)